Bengkel Konten Dukung Literasi Penulis: Webinar Terbit Karya

webinar terbit karya

Jakarta, 25 November 2023 – Dalam upaya meningkatkan kualitas dan keterampilan penulis, webinar “Terbit Karya” telah berhasil menyelenggarakan webinar tersebut pada Sabtu, 25 November 2023. Acara yang terselenggara via Zoom ini berhasil menarik perhatian luas karena keterlibatan Bengkel Konten sebagai salah satu pendukung utama. Webinar ini berfokus pada tiga topik penting dalam dunia penerbitan: penerbit mayor, penerbit indie, dan self-publishing.

Mentor utama, Kartina Tri Devaliani, dan moderator oleh inisiator webinar, Tika Widya, memimpin diskusi yang mendalam mengenai berbagai jalur penerbitan, serta strategi untuk mengembangkan dan mempublikasikan karya. Kartina menyatakan, “Aku yakin kalau penulis-penulis yang punya misi dan hati yang sama bersatu, tidak ada yang tidak mungkin. Kita punya generasi emas, jadi ayo kumpulkan semuanya dan buat perubahan kecil tapi akibatnya besar.”

Tika Widya, dalam peranannya sebagai moderator, menggarisbawahi pentingnya webinar menulis bagi komunitas penulis. “Acara ini terselenggara agar para penulis bisa belajar alur terbit karya di penerbit mayor, indie, maupun self-publish. Tujuannya tentu saja untuk saling mendukung penerbitan karya masing-masing,” ujar Tika.

webinar terbit karya

Sesi Tanya Jawab

Webinar “Terbit Karya” mencakup sesi tanya jawab interaktif, di mana peserta dapat langsung berkomunikasi dengan Kartina dan Tika. Sesama penulis berbagi pengalaman, tantangan, dan solusi dalam proses penerbitan, menciptakan suasana belajar yang dinamis dan mendukung.

Penerbitan dengan penerbit mayor, yang menawarkan jaringan distribusi luas dan dukungan profesional, narasumber membahas secara mendalam, begitu juga dengan penerbit indie yang memberikan kebebasan kreatif lebih besar bagi penulis. Selain itu, aspek self-publishing, yang memberi penulis kendali penuh atas karyanya, juga menjadi topik penting dalam diskusi.

Keberhasilan webinar ini tidak lepas dari kontribusi Bengkel Konten dalam menyediakan materi dan sumber daya. Platform ini telah menunjukkan komitmennya untuk mengembangkan bakat penulis dan meningkatkan kualitas konten literasi. Kerjasama ini membuktikan bahwa kolaborasi antara berbagai pihak dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi komunitas penulis.

Mengakhiri acara, Tika Widya menekankan, “Ini hanya awal dari serangkaian upaya untuk memperkuat komunitas penulis. Dengan dukungan dari Bengkel Konten  dan mitra lainnya, kita dapat melihat masa depan yang cerah bagi penulis Indonesia dalam menerbitkan karya-karya berkualitas.”

Dengan adanya webinar “Terbit Karya”, kami harapkan akan muncul lebih banyak lagi penulis yang tidak hanya berkualitas tetapi juga mampu menerbitkan karyanya secara efektif, baik melalui jalur penerbit mayor, indie, maupun self-publishing.

webinar “Terbit Karya”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *